Pendakian Terakhir

Rp65.000

PEMESANAN:

Suara laju kereta dan kesunyian yang hadir di sepanjang subuh, tak membuatnya larut menikmati perjalanan. Dipandanginya kaca jendela. Sekilas ada bayang-bayang wajahnya di sana. Ia tampak melangut. Padahal ini merupakan perjalanan yang dinanti-nanti. Hendak mendaki gunung bersama gadis yang telah lama ia rindukan.

Mestinya ia bahagia. Namun, kebahagiaannya seakan tak sempurna. Ada bayang-bayang orangtuanya yang akhir-akhir ini begitu mengusik. Yang sudah susah payah ia lupakan. Tiba-tiba ia kesal sekaligus benci ketika harus mengingatnya. Hatinya meronta. Jiwanya bertanya dan matanya sembab.

Ia jadi termenung: jika mendaki merupakan penawar dari segala keresahan, apakah gunung adalah jawaban dari semua kegelisahan? Jika benar demikian, kapan kiranya seseorang memutuskan berhenti mendaki? Bukankah masalah senantiasa ada di sepanjang hidup manusia?

Kategori: Tag:

Informasi Tambahan

Penulis

Penerbit

Epigraf

Tahun Terbit

ISBN

978-602-74319-3-5

Ukuran

13 x 19 cm

Jumlah Halaman

xii + 132

Penyunting

Pengatak

Desain Sampul



Buku Rekomendasi